ESSAPERS.COM | TUAPEJAT ~ Ajang pencarian bakat kawula muda yang diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata dan Pemuda Olahraga (Disparpora) Mentawai dalam ajang "Mentawai’s got talent 2025" yang digelar dari tanggal 20 - 21 November 2025, resmi ditutup pada Gebyar Malam Puncak yang bertempat di Kawasan Wisata Homestay Mapadeggat, Desa Tuapejat, Kecamatan Sipora Utara oleh Kepala Dinas Pariwisata dan Pemuda Olahraga Kabupaten Kepulauan Mentawai Aban Barnabas Sikaraja.(22/11/2025).
Ajang pencarian bakat ini diikuti oleh sebanyak 38 peserta dari tingkat SMP, SMA dan Umum. Dan 7 peserta yang berhasil menjadi pemenangnya dengan penampilan terbaik Solo, Duet, Trio, Owarted dan Group.
Dalam sambutannya Kadis Parpora Mentawai Aban Barnabas Sikaraja menyebutkan bahwa pelaksanaan kegiatan Mentawai’s Got Talent ini dalam rangka memfasilitasi talenta kaum muda Mentawai.
“Mentawai’s Got Talent ini perdana kita selenggarakan sebagai sarana anak-anak muda Mentawai bertalenta, yang akan kita tampilkan pada setiap event. Untuk perdana masih di Pulau Sipora, namun kedepannya akan kita libatkan 2 pulau lainnya yaitu Siberut dan Sikakap dan kegiatan ini akan berkelanjutan. Sehingga bakat dan talenta generasi muda Mentawai dapat dikembangkan,” ucap Aban.
“Bagi peserta yang menjadi juara di ajang Mentawai’s Got Talent 2025 ini akan di prioritaskan untuk tampil di event tingkat kabupaten khususnya di Pesona Mentawai di tahun depan. Intinya Disparpora mentawai komitmen untuk mengembangkan bakat dan talenta generasi muda Mentawai. Kalau ada perlombaan di luar Mentawai, kami siap memfasilitasi mereka untuk tampil," ujar Aban.
Berhasil menjadi juara dalam event "Mentawai's Got Talent 2025" adalah Juara I Sanggar Ragam Pesona di Ketuai Irene Lady, Juara II Group Capcin Ketua Manohara dari Sma n 1 Sioban, Juara III Group Girl’s Seven Cahaya Bangsa Ketua Aurora Olive
Untuk Harapan I diraih oleh Maroon’s Voice New di Ketuai Frengky Edwardo S dari Bosua, Harapan II Rani Ananda Alfara (MTSN 1 Sipora, Harapan III Group Dance SMA Penabur Ketua Oktami Irsanda dan Favorit SMP N 1 Sioban Ketua Faith Rambu Haria.


%20-%20Dibuat%20dengan%20PosterMyWall%20(2)%20(1).jpg)
Komentar0